Jeneponto, Sulawesi Selatan – Dalam upaya memperkuat tata kelola peradilan yang berintegritas dan profesionalisme, Direktorat Jenderal Badan Peradilan Umum (Ditjen Badilum) melakukan pemantauan langsung ke satuan kerja di daerah. Salah satunya melalui kunjungan mendadak ke Pengadilan Negeri (PN) Jeneponto, Sulawesi Selatan, Rabu (15/10/2025).
Pada kesempatan tersebut Direktur Jenderal Badan Peradilan Umum (Dirjen Badilum) Bambang Myanto bersama Direktur Pembinaan Administrasi Peradilan Umum (Dirpapu), Zahlisa Vitalita dan rombongan disambut langsung oleh Ketua dan Wakil Ketua PN Jeneponto beserta jajaran.
Dalam kesempatan tersebut, Bambang Myanto menegaskan komitmen Mahkamah Agung dalam menciptakan lingkungan kerja yang lebih profesional, dan berkeadilan. Ia menilai, berbagai inovasi serta meningkatnya perhatian terhadap kesejahteraan hakim dan pegawai merupakan langkah maju yang patut diapresiasi. Hal tersebut menjadi bukti nyata komitmen Mahkamah Agung dalam menciptakan lingkungan kerja yang profesional dan berkeadilan.
Baca Juga: Pelayanan Hukum Prima, PN Jeneponto Raih Penghargaan dari Bupati
Dalam sesi bincang bersama para hakim, Dirjen Badilum juga memberikan pesan moral yang kuat agar seluruh aparatur senantiasa menjaga integritas, disiplin, dan nama baik lembaga peradilan.
“Kesuksesan masa depan lahir dari kebiasaan-kebiasaan baik yang dibentuk sejak dini. Karena itu, mari kita bangun budaya kerja yang positif, konsisten, dan berorientasi pada pelayanan,” pesannya.
Sementara itu, Zahlisa Vitalita menekankan pentingnya peningkatan kualitas pelayanan publik dan manajemen internal di lingkungan pengadilan.
Menurutnya, keberhasilan sebuah satuan kerja tidak hanya diukur dari kualitas penanganan perkara, tetapi juga dari tata kelola administrasi dan manajemen yang baik.
"Pengadilan harus memastikan seluruh lini, baik kepaniteraan maupun kesekretariatan, berjalan dengan profesional. Termasuk menjalin komunikasi aktif dengan pihak PT Pos Indonesia untuk memastikan kelancaran proses surat tercatat,” terangnya.
Ia menambahkan, perbaikan yang telah dilakukan di berbagai bidang hendaknya menjadi budaya kerja berkelanjutan, bukan sekadar respons sesaat.
Baca Juga: PN Jeneponto Raih Penghargaan Lomba Perkantoran Sehat dan Bersih
“Pengadilan yang mampu mengelola tugas-tugas yudisial dan administratif secara seimbang akan menjadi role model bagi satuan kerja lain di seluruh Indonesia,” tutup Zahlisa
Sebagai penutup kunjungan, kegiatan diakhiri dengan sesi foto bersama dan jabat tangan antara jajaran PN Jeneponto dengan Dirjen Badilum serta Dirpapu sebagai bentuk semangat kebersamaan dalam memperkuat integritas dan profesionalisme lembaga peradilan. (aditya yudi/zm/ldr)
Untuk Mendapatkan Berita Terbaru Dandapala Follow Channel WhatsApp : Info Badilum MA RI